Ini adalah lanjutan dari blog sebelumnya (http://koleksikemalaatmojo.blogspot.com). Sebab jatah free space dari blog sebelumnya sudah habis. Tujuan blog ini tak lain adalah untuk menyimpan sebagian dari koleksi pribadi.
Rabu, 17 Oktober 2012
Jurnal: "Jurnal Sastra" Edisi Perdana
Penerbit: Maca Institute. Alamat Redaksi: Jl. Raya Cibabat No. 357, Cumahi 40522, Jawa Barat. Dewan Penasehat: Prof. Harry Aveling, Ph.D.; Dr. Keith Foulcher; John H. McGlynn; Prof. Dr. Suminto A. Sayuti; Maman S. Mahayana; K.H. M. Fuad Riyadi. Pemimpin Umum / Pemimpin Redaksi: Cecep Syamsul Hari. Dewan Redaksi: Cecep Syamsul Hari; Soni Farid Maulana; Chairil Gibran Ramadhan; Laora Arkeman. Redaktur Tamu: Ian Campbell; Hawe Setiawan; Joni Ariadinata. Dokumentasi / Naskah: Pungkit Wijaya. Produksi / Distribusi: Dimas Saputera.
Jurnal edisi perdana ini hasil kerjsama antara Maca Institute dengan penerbit Padasan (jakarta) dan Percetakan & penerbit CV Adhika Eka Sarana (Bandung). Isinya ada puisi, prosa, resensi, dan kajian sastra. Dalam edisi ini, misalnya, Dewi Candraningrum menulis dengan judul: "Mata Kamera, Stilleto dan Tubuh dalam Etalase". lalu Maman S. Mahayana menulis tentang "Legenda Chairil Anwar". Dan lain-lain.
Jurnal yang tampak di blog adalah No. 01/September 2012 - Maret 2013.
mau tanya gimana cara menerbitkan buku di Adhika Eka Sarana?
BalasHapus